fakultasdakwah@uinkhas.ac.id -

PENTINGNYA ORIENTASI PRODI

Home >Berita >PENTINGNYA ORIENTASI PRODI
Diposting : Minggu, 21 Feb 2021, 21:12:15 | Dilihat : 2813 kali
PENTINGNYA ORIENTASI PRODI


Jember- Masa orientasi mahasiswa seringkali menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi mahasiswa baru. Masa orientasi tersebut merupakan awal dari rangkaian kegiatan penyesuaian seorang ‘siswa’ beralih menjadi ‘mahasiswa’ dengan tujuan mengenal lebih dalam kehidupan kampus dan Jurusan (Program Studi) yang diminati.

  Kali ini, memasuki perkuliahan semester genap 2021-2022, ada kegiatan yang menyita waktu liburan, yang diikuti oleh mahasiswa baru angkatan 2020 yaitu Orientasi Prodi (Ospro) 2021. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Study Manajemen Dakwah (HMPS MD) Fakultas Dakwah IAIN JEMBER, masing-masing angkatan dari prodi ‘Manajemen Dakwah (MD)’ juga ikut berpartisipasi dalam acara ini.

  Mengambil tema ‘Ngomen Dakwah (Ngobrol Manajemen Dakwah)’ merupakan substansi yang menjadi intisari dalam terselenggaranya Orientasi Prodi MD 2021. Yang dihadiri oleh, Prof.Dr. Ahidul Asror, M.Ag., Dr. Minan Jauhari, S.Sos.I., M.Si , Aprilya Fitriani, S.M.B, M.M pada tanggal 18-19 Februari 2021.

  Kala pandemi seperti ini, orientasi prodi mahasiswa terpaksa melaksanakan dengan peserta yang cukup terbatas. Untuk mendukung keputusan Rektorat IAIN Jember, yang tidak diperkenankan melaksanakan kegiatan mengumpulkan banyak massa.

Meski dilakukan secara terbatas, Orientasi Prodi bagi mahasiswa baru memiliki tantangan tersendiri bagi HMPS MD. “Harus lebih teliti, sabar dalam membina mahasiswa baru. Dan tidak hanya selesai diacara ini saja, HMPS selalu ada pengawalan mengenai akademik dan non akademik mahasiswa. Meskipun dilakukan secara terbatas, saya saya sangat mengapresiasi, selalu memberikan semangat dan suport yang mendukung akademik dan non akademik mahasiswa” ujar Prof. Dr. Ahidul Asror, M.Ag Selaku Dekan Fakultas Dakwah.

  Senada dengan Dekan Fakultas, menurut Minan Jauhai Wakil Dekan III, Orientasi Prodi MD kali ini selain membuat mahasiswa baru menjadi kompak dengan kegiatan-kegiatan bernuansa Bonding antar sesama mereka juga ada momen mengakrabkan diri dengan seniornya yang lain. ”Pandemi bukanlah suatu hambatan yang utama dalam memperoleh keilmuan, meningkatkan literasi serta diskusi online merupakan suatu penunjang keilmuan dan skil mahasiswa”. Ujar Beliau

Haped,Fawaid dan teman-temanya selaku peserta Orientasi Prodi 2020 sangat menikmati dinamika kegiatan ini, bahkan mereka merasa eratnya kekompakan sesama teman,baik bersama teman kelas dan senironya,serta bisa mengenal lebih dalam tentang fokus perkuliahan yang akan dijalani beberapa tahun kedepan melalui kegiatan Orientasu ini.

Aprilya Fitriani, S.M.B, M.M. selaku Ketua Program Studi Manajemen Dakwah, menyampaikan bahwa “Oreintasi Prodi ini tentunya sebuah keharusan yang harus dilaksanakan sebagai ajang mengenalkan keilmuan, fokus prodi, ruang lingkup, profesi lulusan Manajemen Dakwah dan lingkungan belajar yang akan ditempuh teman-teman Manajemen Dakwah, yang baru memasuki jurusan pilihan mereka”. Beliau juga berharap teman-teman beserta seluruh warga manajemen dakwah, bisa menunjukkan rasa ingin tahu dan rasa ingin belajar selepas orientasi prodi ini, serta berusaha menangkap ilmu-ilmu dan pengalaman yang telah disampaikan para guru/dosen.

: ?Pena Manajemen Dakwah

Berita Terbaru

Seluruh Ruang Kuliah Akan Dipasang Smart Teve
16 Sep 2024By dakwah
Komunikasi Literasi Digital Berbasis AI Harus Mencerdaskan
16 Sep 2024By dakwah
Deteksi Dini Cegah Bunuh Diri di Kalangan Mahasiswa
16 Sep 2024By dakwah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;